Buku ini disusun untuk membantu siswa memahami proses kehidupan tumbuhan secara sederhana, menyenangkan, dan dekat dengan pengalaman sehari-hari. Melalui pembahasan mengenai tubuh tumbuhan, siswa diajak mengenal bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya dalam mendukung kelangsungan hidup. Pembahasan mengenai fotosintesis disajikan dengan alur yang runtut agar siswa mampu memahami bagaimana tumbuhan membuat makanan sendiri. Proses penting ini dijelaskan melalui eksperimen sederhana yang dapat dilakukan di rumah atau di kelas, sehingga siswa dapat melihat bukti langsung bahwa tumbuhan benar-benar melakukan fotosintesis. Penjelasan dibuat ringan namun tetap sesuai konsep ilmiah yang benar. Pada bagian cara tumbuhan berkembang biak, buku ini memperkenalkan berbagai cara tumbuhan menghasilkan keturunan. Siswa akan mempelajari perkembangbiakan generatif melalui bunga dan penyerbukan, serta perkembangbiakan vegetatif melalui batang, daun, dan akar. Materi dirancang untuk menumbuhkan rasa ingin tahu siswa dengan memberi contoh tumbuhan yang sering ditemui.
Memuat halaman...
Belum ada ulasan untuk buku ini.